Bahan :
Resin super / bening
Katalis
Sampoli kit à
untuk mengkilatkan
Amplas ukuran 80, 500, 1000, 1500
Cetakan
Media awetan : hewan (diutamakan yang ber-eksoskeleton) /
tumbuhan
Campon/kain perca
Cara kerja:
- Siapkan cetakan
- Campurkan resin ± 100 cc dengan katalis ± 15 tetes
- Diaduk pelan – pelan sampai rata. Usahakan jangan sampai timbul gelembung
- Tuang ke dalam cetakan dengan tebal ± 5 cm
- Tunggu sampai mengental agar-agar
- Setelah mengental seperti agar-agar, masukkan media dan klasifikasinya
- Campurkan lagi resin ± 20 cc dengan katalis ± 5 tetes
- Tuangkan campuran ke dalam media
- Tunggu ± 2 jam
- Campurkan lagi resin ±100 cc dengan katalis 15 tetes
- Tuang ke dalam cetakan setelah lapisan sebelumnya mengental agar agar
- Tunggu sampai benar-benar kering sehingga bisa lepas dari cetakan
- Amplas permukaan bioresin mulai dari amplas yang paling kasar sampai amplas yang paling halus
- Gosok permukaan bioresin dengan kain perca dan sampoli kit untuk mengkilapkan permukaan bioresin
Note
·
Cetakan yang digunakan sebaiknya yang berasal
dari bahan plastik. Kalau dari bahan mika, bioresin ga bisa lepas dengan sendirinya.
·
Campuran antara resin dan katalis harus pas.
Kalau kurang katalis, bioresin ga akan kering. Kalau kebanyakan katalis, bioresin
bakalan pecah
·
Objek yang digunakan harus benar-benar kering
biar ga timbul warna perak saat disiram resin
^^^selamat mencoba^^^